Iman Irdian Saragih, SE Daftarkan Diri Sebagai Calon Walikota Tebing Tinggi Periode 2024 – 2029

Iman Irdian Saragih, SE (pinggir kiri) fhoto bersama dengan Ketua Bapilu Hiras Gumanti, Sekretaris DPC PDIP Waris dan Bendahara DPC PDIP Mengatur Naibaho (dari kiri ke kanan) saat mengambil formulir pendaftaran Calon Walikota di Sekretariat DPC PDIP Tebing Tinggi.
banner 120x600

Tebingtinggi, idisi.or.id –

Iman Irdian Saragih, SE selaku Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Tebing Tinggi mengambil formulir pendaftaran calon Walikota Tebing Tinggi, Sumatera Utara periode 2024 – 2029 di Kantor DPC PDIP Kota Tebing Tinggi, Jalan Letda Sujono, Kota Tebing Tinggi, Senin (22/4/2024).

Iman Irdian Saragih yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Tebing Tinggi ini mengambil formulir pada hari pertama pembukaan pendaftaran dan rencananya akan mengembalikan formulir pada Jumat (26/4/2024) mendatang.

Diketahui, DPC PDIP Tebing Tinggi telah membuka pendaftaran calon Walikota/Wakil Walikota Tebing Tinggi tanggal 22 April 2024 hingga 6 Mei 2024.

Kepada awak media, Sekretaris DPC PDIP Kota Tebing Tinggi, Waris menjelaskan, Iman Irdian Saragih merupakan orang pertama yang mengambil formulir pendaftaran calon Walikota.

“Sesuai dengan instruksi DPP PDIP, kita membuka pendaftaran mulai hari ini tanggal 22 April dan berakhir tanggal 6 Mei 2024,” sebut Waris.

Waris mengimbau kepada seluruh masyarakat baik tokoh agama, tokoh pemuda, maupun tokoh lintas partai politik agar segera mendaftarkan diri sebagai calon Walikota dan Wakil Walikota Tebing Tinggi periode 2024-2029 di kantor DPC PDIP Kota Tebing Tinggi.

“DPC PDI Perjuangan Kota Tebing Tinggi membuka seluas-luasnya kepada siapapun yang mau mendaftar, sampai tanggal 6 Mei mendatang,” katanya.

Ia juga mengingatkan, sesuai dengan instruksi DPP PDIP para calon yang mendaftar sebagai calon Walikota dan Wakil Walikota Tebing Tinggi melalui PDIP haruslah sejalan dengan ideologi yang dimiliki oleh PDIP.

“Tentunya para calon yang mendaftarkan harus berani memperjuangkan Pancasila,” ungkapnya.

Pada kesempatan yang sama, Kepala Bappilu DPC PDIP Kota Tebing Tinggi Hiras Gumanti mengajak kepada seluruh kader partai agar dapat berjuang untuk memenangkan Iman Irdian Saragih sebagai Walikota Tebing Tnggi.

Ini adalah marwah kita semua sebagai kader partai, karena beliau adalah Ketua DPC PDIP Kota Tebing Tinggi dan kader PDIP yang paling siap mencalonkan diri sebagai Walikota,” tegas Hiras.


Endrasyah

banner 325x300
Baca Juga  The best VR headsets and games to explore the metaverse

Respon (1)

  1. Thank you for the good writeup. It in reality was a leisure account it.
    Glance complicated to far added agreeable from you! However, how can we keep in touch?!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *